BINJAI-bhinnekanews.id
Menyambut hari jadi Humas Polri ke-73 tahun 2024, Polres Binjai gandeng unit transfusi darah (UTD) RS. Joelham Binjai untuk melaksanakan kegiatan donor darah serentak di aula Anindya polres Binjai, jalan sultan Hasanuddin No.1 Binjai, provinsi Sumatera Utara, Selasa (29/10/24) mulai pukul 07.30 wib s.d selesai.
Adapun tema di hari jadi humas polri ke-73 tahun 2024 ” Mengabdi Untuk Negeri Humas Polri Presisi Menuju Indonesia Maju “
Dalam kegiatan donor darah serentak ini polres Binjai serahkan kantong darah sebanyak 203 (dua ratus tiga) terhadap (UTD) RS. Joelham Binjai.
Sebagai peserta donor darah serentak untuk menyemarakkan hari jadi humas polri yaitu : Pas Brimob-I, Yon Resider 100/ PS, Yon Arhanud-11/wby, Kodim 0203/ Langkat, BNNK Binjai, Pengadilan Negeri Binjai, pomko Binjai, personil polres Binjai dan polsek jajaran, asn, bhayangkari serta masyarakat yang ingin mendonorkan darahnya
(Jefrihrp)